Medan, SAA FUSI UIN Sumatera Utara – Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara Medan, dipenuhi dengan kebahagiaan dan semangat juang saat Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam (FUSI) menggelar acara Sambung Rasa Peserta Wisuda Ke-82. Sebanyak 130 mahasiswa dari berbagai program studi, dari tingkat Sarjana, Magister hingga Doktor, Khusus Program Studi Agama-Agama sebanyak 12 Orang resmi mengakhiri perjalanan akademik mereka dan siap melangkah ke fase baru sebagai alumni yang siap berkontribusi bagi agama, bangsa, dan negara.
Acara ini langsung dibuka oleh Dekan Fakultas Ushuluddin dan Study Islam (FUSI) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU), Dr Maraimbang Daulay MA, dan juga turut dihadiri Wakil Dekan FUSI yakni, Dr Elly Warnisyah Harahap M.Ag (Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan), Dr Muhammad Nuh Siregar MA (Wakil Dekan Bidang Adminitrasi Umum Perencanaan, dan Keuangan), dan Dr Uqbatul Khoir Rambe MA (Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama) dan beserta jajaran pimpinan lainnya. Acara ini juga turut mengundang Alumni FUSI sebagai perwakilan Stakeholder yaitu Bapak Hamzah Harid Siregar, S.Th.I., M.Sos (Ketua FODIUM Medan) yang mana dalam sambutannya beliau mengatakan “Jadilah Alumni yang bisa bermanfaat bagi orang banyak”
Sambungrasa ini digelar menjelang satu hari sebelum pelaksanaan wisuda sarjana yang akan dilaksanakan Selasa (14/05/2024).
Pada kesempatan itu juga, Dr. Jufri Naldo, M.A sebagai Ketua Prodi Studi Agama-Agama menyampaikan ucapan selamat kepada para calon wisudawan. “Semoga ilmu yang melekat pada kesarjanaan tersebut bermanfaat untuk orang banyak. Selalu bersyukur, tetap rendah hati, dan terus belajar”.